Minggu, 23 September 2012

Hello Life 2 :)

Hidup.

Di dalamnya, ada banyak hal yang kita rasakan.
Ada banyak keadaan yang kita lalui,
Ada banyak perasaan yang kita temui,
Ada banyak jalan dan medan yang kita dapati :)

Ada kalanya,
sedih adalah segalanya. :)
kau tidak dapat tersenyum.
semakin tersenyum, semakin sakit :)

tapi biarlah itu berlalu :)
karna sedih itu ada di dalam kehidupan :)
bukan hidup dalam kesedihan :)
biarkan ia berada dalam hidupmu..

kesedihan ingin sekali mengatakan padamu, "Di bawah itu rasanya seperti ini, kawan. :)"

itulah mengapa, ketika kau sampai di puncak, simpanlah rapi perasaanmu,
ketika kau ada di titik terendah hidupmu.
Untuk kau bisa menghargai hal2yang tidak kau temui di atas sana :)
Seringkali, titik terendah bisa membuatmu lebih kuat :)



Ada kalanya,
kesenangan itu segala2nya. :)
kau singkirkan apapun untuk mendapatkannya,
kau korbankan apapun untuk merasakannya.
tapi pada akhirnya tidak ada.

tak satupun tergenggam olehmu,
dan kau kembali hidup dalam sedihmu :)

 biarlah berlalu, karna tak selamanya kau sejalan dengan sang kehidupan :)

kesenangan itu hanya ingin bilang, "Hey, aku mampir ke rumahmu sebentar ya :)"
 dan memang, dia hanya akan berhenti sebentar dalam hidupmu,
jika kau terus memaksanya untuk tinggal bersamamu :P



Ada kalanya,
kau hanya termenung,
meratap?
menatap?
atau sekedar bertahan?

dan kebahagiaan tiba2datang di sampingmu :)

biarlah ia datang,
biarkan dia duduk di sampingmu selama dia mau :)
jangan memaksanya untuk duduk lebih lama :)
juga jangan mengusirnya karna duniamu lebih menarik :)

kebahagiaan itu.
datang.
dan pergi. :)

datang ketika tak terdapat senyum pada garis di wajahmu,
tapi juga tak satu tetes airmatapun timbul dalam pelupukmu.

dan pergi, seperti pasir yang terus kau genggam erat.

 biarlah ^^
sang bahagia punya kehidupannya sendiri ^^




dan ada keberanian :) juga tekad :)
seringkali keduanya berjalan bersama, :)
saling melengkapi.


berani, untuk melepaskan, jika memang perlu.
berani, untuk bertahan, sekalipun kau rasa tak sanggup.
berani, untuk diam, di saat tidak seharusnya berbicara.
berani, untuk berbicara, di saat seharusnya memulai.

dan berani, untuk melupakan masa lalu :)
di saat kau memang perlu untuk melupakannya :)
serta tekad,
untuk bisa pulih dari keadaan yang menyakitkan dirimu sendiri,
tekad,
untuk perlahan-lahan,
bisa mengerti.
bisa membuka mata dan bangun!
lalu kembali tersenyum :)



hidup.
Terima Kasih :) :D

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...